Jumat, 25 Maret 2011

Servisitis


Infeksi yang diawali di endoserviks dan ditemukan pada gonorea dan infeksi post baortus atau post partum yang disebabkan oleh streptokokus, stapilokokus dan lain-lain. Serviks merah dan membengkak dengan mengeluarkan cairan mukopurulen.
Gejalanya :
a)      Terdapat keputihan (leukorea)
b)      Mungkin terjadi kontak berdarah(saat hubungan seks terjadi perdarahan)
c)      Pada pemeriksaan terdapat perlikaan serviks yang berwarna merah
d)      Pada umur diatas 40 tahun perlu waspada terhadap keganasan serviks

Penanganan :
Pengobatan dilakukan agar penyakit benar-benar teratasi tidak menjadi servisitis kronika

Servisitis kronika
Servisitis yang menahun menjadi kronis. Beberapa gambaran patologis dapat dikemukakan
1.      Serviks kelihatan normal, tidak menimbulkan gejala kecuali sekret yang agak putih kuning
2.      Pada portio di daerah orifisium eksternum tampak kemerahan
3.      Sobekan pada serviks lebih luas dan mmukosa endoserviks lebih kelihatan dari luar. Jika terjadi terus menerus serviks bisa hipertrofi dan mengeras

Pengobatan
Kauterisasi radial. Jaringan yang meradang dalam dua mingguan diganti dengan jaringan sehat. Jika laserasi serviks agak luas perlu dilakukan trakhelorania. Pinggir sobekan dan endoserviks diangkat, lalu luka baru dijahit. Jika robekan dan infeksi sangat luas perlu dilakukan amputasi serviks.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar